Article Detail

Upacara Api Unggun

Jumat, 12 Agustus 2022 pukul 17.00 sampai dengan 18.00 yang diikuti adik-adik penggalang kelas 5 dan 6 SD Tarakanita melaksanakan upacara Api Unggun. Upacara tersebut dilaksanakan secara sederhana dan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Acara dibuka dengan upacara dengan dipimpin oleh Kak Herlinda Mipur Marindang sebagai Kakak Pembina. Selain itu adik-adik penggalang juga diajak penghormatan kepada Sang Merah Putih diikuti menyanyikan Hymne Pramuka,  pembacaan Tri Satya dan Dasa Dharma, dilanjutkan penyalaan Api Unggun dan penampilan atraksi.

Ada 16 penampilan atraksi dari masing-masing kelompok regu. Penampilan regu ada yang gerak dan lagu, menyanyi, drama, bahkan ada yang menampilkan atraksi kearifan lokal semacam kuda lumping. Para regu menampilkan kreativitasnya dengan semangat dan sangat menghibur. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment