Article Detail
Imunisasi MR SD Tarakanita Magelang
Selasa dan Rabu 22-23 Agustus 2017 dilaksanakan Imunisasi MR di SD Tarakanita Magelang.Selasa 22 Agustus untuk kelas 1-3, sedangkan Rabu 23 Agustus kelas 4-6. Imunisasi dilayani oleh petugas dari puskesmas yang berjumlah 5 orang dan salah satu diantaranya adalah dokter. Sebelum pelaksanaan imunisasi siswa satu persatu diperiksa kesehatannya. Bagi siswa yang dinyatakan sehat diberi imunisasi MR. Menurut penuturan petugas puskesmas imunisasi selama 2 hari tersebut berjalan lancar walaupun ada beberapa anak yang sempat menangis ketakutan, namun itu semua bisa diatasi dengan baik.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment